Kumpulan-Renungan-Harian-Remaja-Terbaru-dan-Terlengkap
Renungan Remaja Keluaran 33: 15-17 | Spending Time With God

Renungan Remaja Keluaran 33: 15-17 | Spending Time With God. George Mueller adalah pendeta yang memiliki banyak kesibukan di berbagai bidang pelayanan. Selama 40 tahun, ia menulis sekitar 30.000 surat, dan semua surat itu ditulis dalam bahasa Jerman, Perancis, Inggris, Denmark, Itali, Rusia dan bahasa-bahasa lain. Ia juga menjabat sebagai gembala dari sebuah gereja yang beranggotakan lebih dari 1.200 jemaat. Di luar itu, ia juga hars mengelola 5 rumah yatim piatu, mengurus penerbitan, percetakan buku dan Alkitab. Meski sibuk luar biasa, Mueller mengaku bahwa ia nggak akan pernah memulai aktivitas hariannya sebelum ia menghabiskan waktu bersama Tuhan.

Spending Time With God

Satu kali dalam perjalanan menuju tanah perjanjian, Allah murka kepada umat Israel karena mereka membuat anak lembu emas untuk disembah. Akibatnya, bukan saja mereka ditulahi, tapi Allah berkata bahwa ia hanya akan mengutus malaikat-Nya untuk menuntun bangsa Israel ke negeri Kanaan. Mendengar ini, Musa lalu menjawab, “Jika Engkau sendiri tidak membimbing kami, janganlah suruh kami berangkat dari sini.” Sekalipun Musa adalah gembala yang sudah nggak asing lagi dengan jalan-jalan di padang gurun, ia merasa bahwa ia sangat membutuhkan bimbingan Tuhan secara langsung. Musa mau merendahkan diri meminta penyertaan Tuhan. Ia nggak merasa bisa, nggak merasa tahu, dan nggak merasa udah berpengalaman. Dan keputusannya itu benar-benar tepat.

Adakah hari-hari ini kamu sibuk dengan kegiatan di sekoah, kampus, gereja atau di tempat kerja? Sesibuk apa pun kita, jangan sampe kita melangkah sendiri tanpa melibatkan Tuhan di dalam aktivitas kita. Sediakan waktu khusus bagi Tuhan sehingga kita tahu dengan pasti apa yang Tuhan inginkan untuk kita lakukan. Tetap minta penyertaan dan hikmat dari-Nya sekalipun mungkin kita udah terbiasa dan menguasai apa yang kita kerjakan. Jangan pernah mengandalkan kemampuan dan kekuatan diri sendiri, karena kita nggak pernah tahu kesulitan apa yang udah menanti kita di depan sana. Ingat, mengandalkan Tuhan setiap saat merupakan keputusan yang paling tepat dan nggak akan pernah bikin kita kecewa! (Renungan Remaja Keluaran 33: 15-17 | Spending Time With God)

 

Baca Juga Artikel Lainnya....