Renungan-Harian-Remaja-Ezra-7-1-27-The-Best-Of-Me
Renungan Harian Remaja Ezra 7: 1-27 | The Best Of Me

Renungan Harian Remaja Ezra 7: 1-27. Pernah dengar seorang muda yang berkata, “Pokoknya aku harus menang. Aku harus juara satu. Aku harus menjadi si nomor satu. Adapun caranya, bagaimanapun caranya, aku harus jadi yang nomor satu! “Most of young man like us punya keinginan seperti ini, yaitu menjadi si nomor satu. Entah itu dalam prestasi belajar, olah raga, hobby, menarik perhatian orang-orang di sekitar kita. Intinya, pingin jadi yang nomor satu! Apakah untuk menjadi yang terbaik musti jadi si nomor satu? Actually, it is not like that!

The Best Of Me

Sobat muda, tahu nggak sih kalau sebenarnya Allah tidak menginginkan kita semua menjadi makhluk yang ambisius, menjadi si nomor satu. Sebaliknya, Allah ingin kita bisa melakukan yang terbaik dan meraih yang terbaik yang bisa kita lakukan dalam hidup ini. Allah lebih menginginkan kita menjadi orang yang expert di bidang yang kita geluti. Ezra dikenal sebagai teolog yang super pintar. Tapi, meski Ezra sudah ahli dan mahir tentang firman Tuhan (ayat 6a) dia tetap mempelajari firman Tuhan bahkan melakukannya dalam kehidupan sehari-hari, dan mau mengajarkannya kepada orang lain (ayat 10).

Biarpun sudah jadi orang yang paling top dan sangat ahli dalam kitab suci, ezra nggak sombong juga nggak pelit ilmu. Dia mau orang lain berkembang juga, so that’s why dia mau membagikan pengetahuan firman Tuhan yang didapat dan dipelajarinya kepada orang lain.

Allah ingin kita nggak terlalu ambisi untuk jadi si nomor satu, tapi melakukan yang terbaik yang bisa kita lakukan dalam hidup ini, dan menjadi orang yang ahli dibidang yang kita kuasai, itulah yang terpenting. Allah tidak ingin kita berhenti sampai pada satu titik. Allah mau kita terus belajar, serta melakukan dan meraih yang terbaik yang bisa kita kerjakan dan mau kita terus belajar, serta melakukan dan meraih yang terbaik yang bisa kita kerjakan dan jangan sombong!

Bagaimana pun semua bakat dan keahlian yang kita punya adalah pemberian Tuhan. Itu sebabnya kita nggak boleh pelit ilmu dan harus mau berbagi dengan orang lain, karena sama halnya kita sudah menjadi berkat buat orang lain. Nah, lakukanlah yang terbaik untuk Tuhan dan jadilah berkat bagi orang- orang di sekelilingmu! (RJW – Renungan Harian Remaja Ezra 7: 1-27)

Baca Juga Artikel Lainnya....