Renungan-Harian-Kejadian-32-22-32-Tuhan-Itu-Asyik

Renungan Harian Kejadian 32: 22-32 | Tuhan Itu Asyik

Renungan Harian Kejadian 32: 22-32 | Tuhan Itu Asyik. Jose, isterinya dan kedua anaknya dijadikan budak di sebuah pabrik kokain. Ia harus melakukannya untuk membayar utang kepada mafia pemilik pabrik narkoba itu. Pabrik itu ada di tengah-tengah hutan besar dan selama berada setahun di sana, Jose dan keluarganya sangat menderita. Suatu kali, ia berhasil melarikan diri ke hutan, namun mereka tersesat dan tidak tahu harus kemana.

Selama 2 hari tanpa makanan di dalam hutan, mereka berteduh di dalam gua batu. Ia berdoa kepada Tuhan dan berharap Tuhan menolongnya dan keluarganya. Ketika kedua anaknya sedang tidur, Jose melihat mereka tertawa dalam tidur. Ia berpikir, anak-anaknya mengalami stes berat sehingga di dalam tidurpun mereka bisa berhalusinasi. Ketika mereka bangun, kedua anaknya bercerita bahwa Tuhan mengajak mereka bermain, makan, dan berenang. Kedua anak-anak itu mengatakan, “Ayah, Tuhan itu asyik. Oh iya, Tuhan juga bilang akan datang menyelamatkan dari hutan ini.”

Tuhan Itu Asyik

SAUDARA, Tuhan memang asyik. Lihat bagaimana Tuhan menghabiskan waktu bersama Yakub untuk bergulat. Tuhan menghabiskan waktu bersama Yakub untuk berolahraga hingga fajar. Siapa bilang Tuhan kita kaku. Siapa bilang Ia tidak bisa diajak bercanda dan menikmati waktu bersama?

SAUDARA, mungkin saat ini Tuhan tidak turun ke bumi secara fisik lalu mengajak kita untuk minum kopi bersama atau menghabiskan waktu berolahraga bersama. Namun tanpa kita sadari, tanpa melihat dengan mata fisik, sesungguhnya Ia selalu ada menemani kita dan menghabiskan waktu bersama kita. Tuhan kita asyik. (vlo) (Renungan Harian Kejadian 32: 22-32 | Tuhan Itu Asyik)

Baca juga: Renungan Harian Remaja Kisah Para Rasul 16: 19-40 | Jangan Menyerah!

Leave a Reply