renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap
renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap

Renungan Harian Efesus 5: 15-16, Pengkhotbah 9: 10 (Do the Right Things)

Renungan Harian Efesus 5: 15-16, Pengkhotbah 9: 10 (Do the Right Things). Efisien dan efektif, dua kata ini sering dipakai bersama bahkan sering disamakan. Padahal keduanya beda. Saat krisis datang, kita sering mendengar atau mengatakan jika perusahaan harus melakukan efisiensi. Arti efisiensi yang kerap kita pahami adalah melakukan penghematan atau mengurangi pengeluaran yang dirasa tak perlu. Bagaimana dengan efektivitas? Sebagian orang menganggap. jika langkah-langkah efisiensi sudah dilakukan, otomatis pekerjaan jadi lebih efektif. Jika biaya-biaya tak perlu sudah dipangkas, dananya akan bisa dipakai untuk melakukan hal-hal lebih strategis. Jika jumlah karyawan sudah dikurangi, perusahaan akan lebih lincah bergerak.

Nyatanya tak selalu demikian. Efisiensi tidak menjamin kita jadi lebih efektif. Peter Drucker memberi definisi bagus: “Efficiency is doing things right, effectiveness is doing the right thìngs”. Efisien itu melakukan dengan tepat sedang efektif itu melakukan yang tepat. Memangkas biaya-biaya tak perlu. itu tepat dilakukan, apalagi di masa krisis. Tapi, jika tidak diikuti strategi dan langkah yang tepat, kita belum bekerja efektif. Orang menjadi kaya bukan karena sedikit mengeluarkan uang, tapi karena memakai uang untuk hal yang tepat (efektif) dan tahu kapan harus mengeluarkan uang dan kapan menyimpannya (efisien).

Do the Right Things

Dalam menghadapi krisis, kita harus efisien dan efektif. Pakai uang atau sumber daya yang ada secara efektif yaitu untuk hal yang tepat (bukan yang sia-sia atau yang tak berdampak signifikan). Kelolalah sumber yang ada agar bisa optimal menghasilkan yang terbaik. Dalam bahasa Alkitab, efisien adalah memanfaatkan apa yang ada pada kita (waktu, tenaga, uang, dll) dengan sebaik-baiknya (Ef, 5:15- 16). Ukurannya adalah apakah kita sudah memakai hal-hal itu secara optimal atau belum? Sedangkan efektif adalah mengenai melakukan yang terbaik (Pkh. 9:10, Kol. 3:23). Untuk bertindak efektif, kita perlu tahu tujuan kita melakukan apa yang kita lakukan. Kita juga harus tahu apa yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut. Kita juga harus siap mengevaluasi dan jika perlu memodifikasinya agar lebih tepat sasaran dan lebih membawa dampak besar. Siap bekerja efektif dan efisien? • (ARC)

Leave a Reply