Renungan Harian Matius 23: 25 (Pike, Si Ikan Rakus) Pike adalah nama yang diberikan untuk salah satu jenis ikan karnivor air tawar yang ditemukan di belahan bumi utara. Ikan Pike termasuk ikan besar yang rakus. Ia bukan saja makan ikan-ikan yang lebih kecil dari dirinya melainkan juga sering kali makan tikus air, bebek, katak, dan serangga. Suatu kali, ada ikan Pike yang beratnya 5,5kg dengan panjang 1m ditumukan mengambang di permukaan tambak perikanan Suffolk. Penyebab kematiannya sangat sederhana, yaitu ia tidak bisa menelan ikan yang menjadi mangsanya. Mungkin karena terlalu percaya diri, ikan Pike itu mencoba menelan bulat-bulat mangsanya. Namun akibatnya fatal.
Pike, Si Ikan Rakus
Dalam kehidupan manusia, sebenarnya rakus bukan hanya perkara yang tertumpu pada makan banyak saja, karena kalau hanya makan, banyak hal ini tidak perlu dipersoalkan. Sebut saja rakus jabatan atau kedudukan dan rakus harta. Rakus termasuk hawa nafsu negatif dan bisa dikatakan bahwa orang yang rakus adalah orang yang dikuasai kedagingan. Untuk itulah Yesus mengecam dengan keras para ahli Taurat dan orang-orang Farisi, karena perbuatan mereka tidak sesuai dengan ajaran yang mereka ajarkan kepada orang Yahudi. Kehidupan mereka munafik demi meraup keuntungan bagi dirinya sendiri. Mengatasnamakan ajaran Taurat demi memperoleh uang sebanyak-banyaknya. Kecaman Yesus itu memberitahukan bahwa rakus bukanlah perbuatan yang dikenan oleh Tuhan.
Kita harus menjauhkan diri dari nafsu rakus, selain karena tidak berguna secara jasmani, rakus juga tidak berguna secara rohani. Nafsu rakus membuat kita bisa menuhankan perut sendiri, yang pada akhirnya mendatangkan hukuman Tuhan. Sebaliknya, penguasaan diri akan mendatangkan keuntungan. (val)