renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap
renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap

Renungan Harian Matius 4:19

Renungan Harian Matius 4:19. Hari-hari ini memancing adalah sebuah rekreasi. Bahkan tidak sedikit juga dibuat kompetisi memancing. Ini sangat berbeda pada zaman Tuhan Yesus. Pada masa itu, tidak ada yang memancing untuk rekreasi atau kompetisi. Mereka tidak memiliki kapal yang canggih seperti sekarang dan mereka juga tidak memilik alat pancing yang canggih seperti sekarang. Nelayan pada zaman itu biasanya menebarkan jala ke air dan mengharap dapat tangkapan dalam jumlah besar. Kalau tidak dapat, maka keluarga mereka tidak akan mendapatkan makanan. Mereka memancing untuk kehidupan mereka. Ketika Yesus memilih murid-murid-Nya, pertama-tama Yesus memanggil dia kakak beradik pemancing, yaitu Andreas – petrus dan Yakobus – Yohanes. Suatu hari Yesus melihat mereka sedang menangkap ikan di Danau Galilea, dan memanggil mereka, “Mari, ikutlah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.” (ayat hari ini). Tanpa banyak bertanya, mereka meninggalkan kapal mereka dan mengikut Yesus.

APAKAH ARTINYA?

Ketika Yesus mengatakan, “kamu akan Kujadikan penjala manusia”, itu tidaklah berarti bahwa mereka akan memancing manusia. Yesus menggambarkan sesuatu melalui kalimat ini. Ia memberitahukan kepada murid baru-Nya, bahwa sama seperti mereka menebarkan jala untuk kehidupan sehari-hari mereka, sekarang mereka akan diajarkan untuk menangkap manusia sehingga mereka bertobat dan diselamatkan. Yesus ingin murid-murid-Nya belajar kepada-Nya mengenai hal ini, agar ketika nanti Yesus naik ke surga, mereka dapat meneruskan berita injil
ke seluruh dunia, bahwa Allah telah mengampuni dosa manusia melalui Yesus. Sama seperti dalam kitab Kisah Para Rasul menceritakan bahwa murid-murid akhirnya melakukan rencana Allah ini dan menyebarkan injil ke seluruh dunia setelah Yesus naik ke surga.

Dan sampai saat ini, tugas ini belum selesai. Yesus mau para pengikut-Nya (kita semua) juga “ “menjala manusia”.
Jika kita telah beriman kepada Yesus, maka kita pun mendapatkan tugas yang sama yang harus kita lakukan: memberitakan injil sampai ke ujung bumi bahwa Yesus telah mati dan bangkit bagi manusia yang berdosa. “Menjala manusia” juga berarti kita menghidupi apa yang kita katakan. Jika kita mengatakan bahwa kita adalah orang Kristen (pengikut Kristus), maka kita harus menunjukkannya melalui cara hidup dan tingkah laku kita. Beritakanlah injil melalui perkataan dan cara hidup kita, maka orang lain akan memuliakan Allah!

LALU APA YANG HARUS DILAKUKAN?

Adakah orang yang belum mengenal Kristus di sekeliling anda hari ini? Beritakanlah injil kepada mereka dan tunjukkan kasih Kristus bagi mereka!

TAHUKAH ANDA?

Orang Kristen mula-mula mengunakan simbol ikan, yang disebut ichtus, untuk menunjukkan diri mereka sebagai pengikut Kristus.

Baca juga: Renungan Harian Remaja Matius 4: 1-11 | Kuasa Firman Tuhan

Leave a Reply