renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap
renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap

Renungan 19 Des 2021: keluaran 35: 1-3 (6 HK, 1 HL)

Renungan keluaran 35: 1-3 (6HK, 1 HL). Berapa lama waktu yang Anda habiskan di kantor?  Berbeda dengan Indonesia, Jepang memang terkenal sebagai negara gila kerja.  22% karyawan di Jepang waktu kerja selama 49 jam per minggu.  Bandingkan dengan 16% pekerja dari Amerika Serikat dan 11% karyawan dari Perancis dan Jerman.  Namun jumlah di Korea Selatan lebih banyak lagi, yaitu 35%.  Menurut Menteri Kesehatan Jepang Yuu Wakabee, pekerja seharusnya punya hak untuk ambil cuti.  Mengingat kelebihan 100 jam per bulan bekerja dapat mengakibatkan tekanan kerja yang tidak sesuai dengan kebutuhan utama.  Berdasarkan data, terdapat 200 orang yang meninggal akibat gila kerja.

6 HK, 1 HL

Bagaimana dengan kita selama ini?Apakah tanpa kita sadari,diri sendiri sudah menjadi yang ‘gila kerja’ hingga segalanya termasuk Minggu, hari bagi umat kristiani beribadah kepada Tuhan di gereja? Jika ya, berhenti dan berhentilah sekarang jugal Bukan karena alasan kesehatan saja, melainkan jauh lebih itumengabaikan  hari Tuhan adalah dosa. Dikatakan dosa karena hal itu (segala sesuatu) melanggar firman Tuhan. Tentang hal ini tertulis jelas pada nats (Kel. 35:2) Secara konteks, peringatan untuk menguduskan hari Sabat memang ditujukan bagi bangsa Israel. Namun firman tersebut  tetap berlaku bagi umat Tuhan masa kini, karena pesan tersebut masih bagian dari firman-Nya.

Hari ini, pesan Tuhan sudah kita baca. Karena itu, jangan abaikan. Bekerjalah sesuai porsi yang seimbang, yaitu maksimal 6 hari kerja, dan 1 hari libur untuk  beribadah kepada-Nya Agar tubuh jasmani dan rohani kita sehat secara seimbang. (ws)

 

Leave a Reply