renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap
renungan-harian-kristen-terbaru-dan-terlengkap

Renungan 31 Mar 2022: 2 Korintus 12: 1-10 (Kuasa-Nya yang Sempurna)

Renungan Harian 2 Korintus 12: 1-10 (Kuasa-Nya yang Sempurna) Kehidupan sekarang ini sangat miris. Di mana-mana banyak terjadi kekerasan, perampokan, penganiayaan dan berbagai-bagai kejahatan. Tindakan-tindakan ini bahkan banyak yang mengancam jiwa manusia bahkan sampai berakhir dengan kematian. Nyawa manusia seolah sudah tidak berharga lagi.

 

Demikan halnya dengan Saulus. Betapa kita ngeri membayangkannya. Karena Saulus keji dan kejam. Ia begitu membenci orang-orang yang mengenal dan percaya kepada Kristus. Saulus adalah orang yang dengan mudahnya membunuh pengikut-pengikut Kristus tanpa ampun. Itulah kisah hidup Saulus sebelum diubahkan.

Kuasa-Nya yang Sempurna

Belajar dari bacaan di atas, saat Rasul Paulus bertemu secara pribadi dengan Allah, ia tidak bermegah atas dirinya sendiri. Rasul Paulus justru bermegah dalam kelemahannya. Oleh karena ia sadar akan kelemahannya, Paulus mendapat kekuatan.

 

Paulus menerima dirinya apa adanya yaitu lemah, tidak baik, dan banyak kekurangan di hadapan Allah. Ketika Paulus sakit, Paulus menerima sebagai sesuatu yang datangnya dari iblis. Paulus berdoa tiga, Allah memberikan jawaban kepadanya. Rasul Paulus tidak kekurangan karena justru dalam kelemahan atau sakit, ia bisa berkarya untuk Allah. Justru dalam kelemahan kuasa Allah menjadi sempurna.

 

Demikian surat itu dikirim oleh Rasul Paulus kepada jemaat Korintus supaya ketika mereka merasakan kesesakan dan kelemahan itu kuasa Allah menjadi nyata dan sempurna.

 

Tuhan mengizinkan penderitaan dan kesesakan terjadi karena Allah ingin kuasa-Nya bisa dirasakan. Mari kita tetap kuat dalam kelemahan kita dan kita melihat kuasa-Nya dalam hidup kita. (dew)

Leave a Reply