Renungan-Harian-Anak-Yohanes-14-25-31-Roh-Kudus-Menghibur-Dan-Mengingatkan

Renungan Harian Anak Yohanes 14: 25-31 | Roh Kudus Menghibur Dan Mengingatkan

Renungan Harian Anak Yohanes 14: 25-31 | Roh Kudus Menghibur Dan Mengingatkan. Suatu kali ketika Bintang sedang menyeberang jalan, tiba-tiba ada sepeda motor melaju dengan kencang.  Bintang kaget dan berusaha menghindar namun Bintang terjatuh.  Motor tersebut berlalu begitu saja tanpa berhenti dan melihat kondisi Bintang.  Bintang kesal sekali, apalagi ketika pengendara motor itu tidak berhenti.  Bintang mencoba berdiri namun mengalami kesakitan.  Tempat itu memang sepi sehingga tidak ada yang menolong Bintang.  Tiba-tiba, seorang kakek lewat di tempat Bintang terjatuh.  Kakek itu segera menolong Bintang dan menawarkan mengobati luka-luka Bintang.  Ternyata rumah kakek tersebut tidak jauh dari tempat itu.

Sesampai di rumahnya, kakek langsung mengambil obat dan membersihkan luka Bintang.  “Terima kasih ya, Kek, Kakek sudah menolong saya,” kata Bintang.  Kakek tersenyum,”Iya, bersyukur juga kepada Tuhan ya, sebab Tuhan mengirimkan Kakek untuk menolongmu.  Mudah-mudahan orang yang menabrak kamu, menyesali perbuatannya,” kata Kakek.

Adik-adik, saat kita mengalami kesulitan, Tuhan Yesus memberikan pertolongan, penghiburan dan mengingatkan kita melalui orang lain.  Itu artinya, Tuhan Yesus tidak pernah meninggalkan kita.  Dia selalu menyertai kita dimana pun kita berada.

– Siapa yang mengingatkan kita tentang perkataan Tuhan saat kita membutuhkannya?

–  Tanyakan kepada Papa atau Mama, apa pertolongan Tuhan yang mereka pernah alami?

Baca juga: Renungan Harian Anak Hakim-hakim 16: 23-30 | Kuat Meski Menjadi Bahan Ejekan

Leave a Reply