Renungan-Anak-Sekolah-Minggu-21-Agustus-2019
Renungan-Anak-Sekolah-Minggu-21-Agustus-2019

Renungan Anak Filipi 3: 12-16 | Maraton

Renungan Anak Filipi 3: 12-16 | Maraton. Maraton adalah lomba lari jarak jauh sepanjang 42,195 km yang dilakukan di jalan atau di luar jalan raya. Pesertanya bisa mencapai ribuan orang dan berasal dari berbagai negara Olahraga ini memuat nilai-nilai positif seperti pantang menyerah, memiliki daya juang, upaya disiplin dan keinginan kuat untuk menyelesaikannya.

Ibarata maraton, kamu harus punya tekad yang kuat, pantang menyerah, dan harapan yang tidak pernah padam. Untuk memenangkan lomba perlu perencanaan yang matang. Tidak selalu peserta yang berlari cepat di awal atau yang memimpin di tengah lomba yang menjadi pemenangnya. Tetapi mereka yang bisa mengatur nafas dan kekuatannya, yang bisa menyelesaikan pertandingannya dengan baik.

Jagoan Kristus, dalam belajarpun demikian. Tidak bisa kamu hanya belajar semalam untuk ujian esok harinya, Materi pelajaran begitu banyak, mustahil hanya dibaca dalam semalam. Ibarat lari maraton, Tuhan juga mau kamu mempersiapkan diri lebih awal. Membaca materi pelajaranmu sedikit demi sedikit dengan teratur. Nah, sekarang, ayo berjanji pada dirimu untuk belajar teratur setiap hari. (Renungan Anak Filipi 3: 12-16 | Maraton)

baca juga: Renungan Remaja Amsal 22: 29 | Malu atau Maju?

Leave a Reply